Sunday, December 22, 2019

Speaker Monitor Aktif JBL Professional One Series


HARMAN Professional Solutions mengumumkan Speaker Monitor Aktif JBL Professional One Series yg terdiri dari dua model yakni JBL 104-BT dan 104-BTW yg sudah dilengkapi denggan fitur Bluetooth 5.0. Pilhan warna yg tersedia adalah hitam (BT) dan putih (BTW).

“Produksi musik telah berevolusi dari studio rekaman, dan para profesional kreatif serta pecinta musik saat ini membutuhkan sistem pemantauan referensi yg dapat menyalurkan hasil keluaran suara yg netral dan akurat untuk menciptakan sebuah campuran diberbagai lingkungan pemakaian,” jelas Chris Hansen, diretur divisi rekaman dan kreasi konten dari HARMAN Professional Solutions. “Dengan hasil kualitas suara yg terdepan dikelasnya, daya keluaran yg mengesankan dan kemampuan Bluetooth 5.0, JBL 104-BT menyediakan referensi sonik akurat yg akurat dan pengalaman mendengarkan yg benar benar dapat dinikmati. Speaker monitor ini sempurna untuk para musisi ,produser ,podcaster dan insinyur sound system profesional yg menginginkan sebuah sistem monitor referensi dengan tambahan fitur Bluetooth yg harganya terjangkau.”

Speaker monitor ini menggunakan sebuah komponen penggerak koaksial yg memadukan sebuah woofer frekuensi rendah dengan sebuah tweeter kubah , dirancang untuk menyediakan respon frekuensi yg akurat, citra stereo yg berkualitas , detail yg tegas dan titik “sweet spot” yg lebar. Lubang angin frekuensi rendah yg ada pada kabinet bekerjasama dengan komponen penggerak untuk menghasilkan kinerja suara bass turun sampai ke frekuensi 60 Hz. Sebuah sistem amplifikasi Kelas D sebesar 60 watt menyalurkan daya 30 watt untuk masing masing transduser. Desain akustik dioptimasi untuk pemakaian desktop atau diatas meja, dirancang untuk menyalurkan akurasi suara tanpa memerlukan penyelarasan EQ tambahan.

Fungsi tambahan seperti kontrol sinyal masukan dipanel depan yg dapat dipakai juga untuk memilih saluran Bluetooth, Aux, RCA, TRS atau kombinasi dari semuanya. Kontrol volume panel depan memungkinkan penyesuaian level keluaran suara langsung tanpa perlu pindah dari zona mendengar, dan tersedia juga sebuah portal saluran keluaran headphone. Saluran masukan ¼ inci seimbang ganda, dual RCA dan satu masukan 1/8 inci bersama Bluetooth, mengakomodasi berbagai jenis sumber suara.

Speaker Monitor Aktif JBL Professional One Series dijual dengan estmasi harga bandrol $199 atau setara dengan Rp 2,800,000. Aksesors tas penyimpanan juga tersedia terpisah dari paket penjualan untuk aplikasi produksi berjalan.