Monday, April 18, 2016

Speaker Monitor Aktif Dynaudio Pro Seri LYD


Speaker Monitor Aktif Dynaudio Pro Seri LYD adalah sebuah sistem pemantauan jarak dekat yg dirancang untuk ruangan dengan kemampuan yg presisi dalam tingkat volume suara rendah yg dibutuhkan oleh studio rumahan dan ruang kerja.

Didistribusikan oleh Yorkville, Dynaudio LYD menawarkan solusi pemantauan audio bagi para produser musik dan musisi untuk apikasi ruang studio yg bervolume rendah. Setiap unitnya dibekali dengan sebuah sistem amplifikasi Kelas D yg dilengkapi dengan jalur sinyal 96kHz / 24bit. Penggerak frekuensi tinggi baru berbentuk kubah dan komponen woofer MSP menjamin akurasi dari hasil reproduksi suara .

Akhirnya , dengan penggunaan sebuah pengolah sinyal audio digital dapat membantu pengguna untuk memperpanjang atau menyesuaikan respon frekuensi rendah sebesar 10 Hz saat dibutuhkan.

Kontrol lanjutan dari speaker monitor Dynaudio LYD dibagian panel belakang menyertakan kontrol ekstensi bass yg memungkinkan pengguna untuk memilih antara pengaturan bass yg rata atau diatur menjadi kencang (+10Hz/+5dB) atau menjadi dalam (-10Hz/-5db). Ketiga jenis pengaturan ini tidak mempengaruhi linearitas dari respon frekuensi.

Seperti yg kita ketahui bersama , penempatan speaker di dekat permukaan dinding selalu menimbulkan masalah dan speaker ini adalah sebuah sistem speaker dengan kabinet lubang bass yg sebenarnya, monitor LYD menawarkan dua pilihan kompensasi posisi penempatan

Pengaturannya terdiri dari pilihan penempatan “bebas” dan satunya lagi untuk posisi speaker yg berjarak 50 cm dari “dinding”.

Opsi keseimbangan suara juga disebut dengan ”saringan tilt”. Saringan tilt menaikkan satu sisi dari ujung spectrum frekuensi sementara menurunkan satu sisi lainnya dalam jumlah yg sama. Ini berbeda dengan fungsi penyelarasan EQ, saringan ini dapat digunakan untuk memperngaruhi respon frekuensi dari unit speaker tanpa mempengaruhi fase.

Saringan tilt yg digunakan pada speaker monitor Dynaudio seri LYD menaikkan frekuensi 20 kHz sebanyak 1.5dB sementara menurunkan frekuensi rendah 20Hz sebanyak 1.5dB untuk hasil keluaran suara yg “terang”, atau sebaliknya untuk hasil keluaran suara yg berkarakter “gelap”. Ini akan sangat membantu untuk menyediakan respon yg lebih seimbang pada posisi pendengar.

Speaker Monitor Aktif Dynaudio Pro Seri LYD akan memulai debutnya tahun ini pada pameran pro audio internasional MusikMesse di Frankfurt  , dan direncanakan akan dikapalkan ke Amerika bagian utara pada pertengahan tahun 2016 ini.

No comments:

Post a Comment